Tutup Iklan
Bandung Raya

AKBP Maruly Pardede Resmi Menjabat Wakapolresta Bandung Gantikan Kombes Pol Imron Ermawan

100
×

AKBP Maruly Pardede Resmi Menjabat Wakapolresta Bandung Gantikan Kombes Pol Imron Ermawan

Sebarkan artikel ini
AKBP Maruly Pardede Resmi Menjabat Wakapolresta Bandung Gantikan Kombes Pol Imron Ermawan
Kombes Pol Imron Ermawan (Kiri) digantikan AKBP Maruly Pardede (Kanan) sebagai Wakapolresta Bandung (dok: Humas Polresta Bandung/Berita Raya)

Bertempat di Mapolresta Bandung telah dilaksanakan serah terima jabatan (Sertijab) Wakapolresta Bandung. Senin, 22 Januari 2024.

AKBP Maruly Pardede resmi menjabat sebagai Wakapolresta Bandung yang sebelumnya dijabat Kombes Pol Imron Ermawan.

Berita Ini Di Sponsorin Oleh :
Scroll Ke Bawah Untuk Lihat Konten

Sertijab Wakapolresta Bandung ini dipimpin langsung Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo dan dihadiri PJU, personil dan ASN Polresta Bandung.

Dalam sambutannya, Kusworo mengatakan, dengan hadirnya Wakapolresta Bandung yang baru, diharapkan dapat menambah kekuatan khususnya dalam melayani masyarakat Kabupaten Bandung.

“Saya ucapkan selamat datang ke Wakapolresta Bandung AKBP Maruly Pardede dan terima kasih kepada Wakapolresta Bandung yang lama Kombes Pol Imron Ermawan,” kata Kusworo dalam sambutannya.

Ajun Komisaris Besar Polisi atau AKBP Maruly Pardede adalah seorang perwira menengah (Pamen) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia dan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2002.

Karier Maruly Pardede sudah cukup malang melintang di dalam kepolisian tanah air. Sejumlah jabatan strategis di Korps Bhayangkara sudah pernah diembannya.