Asia Muslim Charity Foundation (AMCF) Jawa Barat hadir di Sukabumi, memberikan bantuan kemanusiaan untuk korban banjir bandang dan tanah longsor. Kamis, 13 Maret 2025.
Kehadiran tim AMCF di Sukabumi menjadi bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak, sekaligus mendukung percepatan pemulihan kondisi pascabencana di wilayah tersebut.
Bencana banjir bandang dan tanah longsor melanda 31 kecamatan serta 42 desa. Sebanyak 12 desa terdampak banjir, sementara 30 desa lainnya dilanda tanah longsor.
Akibat bencana tersebut, 16 jembatan desa mengalami kerusakan, sehingga mengganggu akses transportasi masyarakat di berbagai daerah terdampak.
Sebanyak 355 rumah rusak sedang hingga berat. Banyak warga kehilangan tempat tinggal dan membutuhkan bantuan mendesak, termasuk makanan, air bersih, dan layanan kesehatan.
Tim tanggap darurat AMCF tiba di Kecamatan Lengkong. Sejak saat itu, mereka langsung menyalurkan bantuan logistik dan berbagai keperluan mendasar lainnya bagi para korban.