Bandung Raya

Asep Permana Kepala Desa Panenjoan Dukung dan Kawal Pendistribusian Logistik Dari PPS ke TPS di Wilayah Desa Panenjoan

34
Asep Permana Kepala Desa Panenjoan Dukung dan Kawal Pendistribusian Logistik Dari PPS ke TPS di Wilayah Desa Panenjoan
Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 di salah satu TPS yang terdapat di RW 011 Desa Panenjoan (dok:Istimewa/Berita Raya)

Memasuki H-1 Pelaksanaan Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan besok, (14/2) dimana Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Panenjoan melakukan pendistribusian logistik ke TPS-TPS di wilayah Desa Panenjoan Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung.

Terlihat dari pantauan beritaraya.id di beberapa TPS, Kepala Desa Panenjoan ikut mendampingi anggota PPS bersama TNI, Polri, Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD), dan Linmas mulai mendistribusikan logistik Pemilu 2024 ke 42 TPS yang ada di Desa Panenjoan.

Kepala Desa Panenjoan H. Asep Permana mengatakan, hari ini tahapan pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke TPS di wilayah Desa Panenjoan dilakukan oleh PPS bersama personel TNI Polri yang bertugas, PKD serta Linmas.

“Dari total 42 TPS di Desa Panenjoan, sudah 22 TPS yang didistribusikan logistiknya hingga pukul 12.30 WIB dan pukul 14.00 WIB kembali dilanjutkan,” ujar Asep Permana kepada beritaraya.id. Selasa, 13 Februari 2024 di salah satu TPS.

Asep juga menerangkan, selama pendistribusi logistik ke TPS mendapatkan pengawalan dari TNI Polri yang bertugas di wilayah Desa Panenjoan.

Kades Panenjoan ikut langsung dalam pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke TPS, sebagai bentuk perhatian dan dukungan penuh kepada pelaksana pemilu di Desa Panenjoan.

“Bentuk perhatian dan dukungan pemdes, sekaligus memperhatikan secara langsung kesiapan TPS yang ada di Desa Panenjoan untuk mensukseskan Pemilu 2024 besok,” ungkapnya.

Exit mobile version