Tutup Iklan
Kabupaten Pandeglang

Balai Taman Nasional Ujung Kulon Gelar Sosialisasi dan Edukasi Bersama 29 Kelompok Masyarakat

14
×

Balai Taman Nasional Ujung Kulon Gelar Sosialisasi dan Edukasi Bersama 29 Kelompok Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Balai Taman Nasional Ujung Kulon Gelar Sosialisasi dan Edukasi Bersama 29 Kelompok Masyarakat
Sosialisasi Peraturan dan Kebijakan di wilayah Konservasi Taman Nasional Ujung Kulon (dok: ist/beritaraya.id)

Pandeglang – Balai Taman Nasional Ujung Kulon bekerjasama dengan Aliansi Lestari Rimba Terpadu melaksanakan sosialisasi dan diskusi bersama Muspika dan masyarakat daerah penyangga di Kantor Seksi PTN III Sumur Cibayoni Kecamatan Sumur Kabupaten Pandeglang Banten. Rabu, 20 Desember 2023.

Sebanyak 29 kelompok masyarakat yang mengikuti kegiatan tersebut seperti, OKP, Kelompok KTH, KTK, KPMH, KPMP, KUB,  ORMAS, LSM, Aktivis Lingkungan serta seluruh jajaran Seksi TN Ujung Kulon lainya.

Berita Ini Di Sponsorin Oleh :
Scroll Ke Bawah Untuk Lihat Konten

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat daerah penyangga terhadap peraturan dan kebijakan yang berlaku di TN Ujung Kulon.

Ardi Andono selaku Kepala Balai TN Ujung Kulon sekaligus sebagai narasumber dalam sosialisasi dan diskusi tersebut, menyampaikan saat sambutannya bahwasanya menjaga kelestarian alam itu sangatlah penting, khususnya di kawasan konservasi ini.

“Perlu kita ketahui bersama bahwasanya Taman Nasional Ujung Kulon adalah warisan dunia yang harus kita jaga bersama, apalagi di sana terhadap hewan yang sangat di lindungi yang tidak ada di daerah manapun bahkan negara lain, yaitu Badak Cula Satu,” ujarnya.

Maka dari itu, perlunya kesadaran kita bersama dalam menjaga pelestarian mamalia, flora fauna, serta hewan lainnya di Kawasan konservasi TN Ujung Kulon ini.