DaerahPolri Presisi

Bantu Ilham, Kapolresta Bandung dan Kasatlantas Dapat Penghargaan Dari Mensos RI

4
Bantu Ilham, Kapolresta Bandung dan Kasatlantas Dapat Penghargaan Dari Mensos RI

Kusworo mengatakan penghargaan yang di dapatnya ini di luar dugaan, dan tidak menyangka menjadi perhatian Menteri Sosial.

“Apa yang kami lakukan ini adalah bentuk kepedulian polri terhadap pendidikan, di mana Ilham ini adalah anak yang cerdas,” tuturnya.

“Alhamdulilah, Ilham juga di ajak ke Jakarta untuk melanjutkan sekolah di sana setelah kementerian sosial memberikannya beasiswa,” jelasnya.

Diketahui, Ilham Ramadhan merupakan warga Desa Pananjung, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung. Ilham kini duduk di kelas 2 sekolah dasar.

Tak hanya Ilham, Kementerian Sosial juga memberikan bantuan untuk Ibunda Ilham agar bisa usaha di rumahnya.

“Kami berharap, Ilham dapat menjadi anak yang cerdas dan dapat mewujudkan cita-citanya,” pungkas Kusworo.(*)

Humas Polresta Bandung

Exit mobile version