Tutup Iklan
Berita

DPC HIPAKAD Tangsel Lakukan Audiensi Dengan Dewan Penasehat

79
×

DPC HIPAKAD Tangsel Lakukan Audiensi Dengan Dewan Penasehat

Sebarkan artikel ini
DPC HIPAKAD Tangsel Lakukan Audiensi Dengan Dewan Penasehat

TANGERANG SELATAN, BERITARAYA.ID – Dewan Pengurus Cabang Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat( HIPAKAD) Tangerang Selatan melakukan audiensi dengan Dewan Penasehat di Gerai Lengkong, Ciater Serpong.

Dalam pertemuannya dengan Ibu Lista Hurustiati, dilakukan pembicaraan juga mengenai program – program kerja HIPAKAD Tangsel yang akan dilaksanakan di tahun 2022 ini.

Berita Ini Di Sponsorin Oleh :
Scroll Ke Bawah Untuk Lihat Konten

Sebagai Ormas yang telah terdaftar secara Hukum Resmi di Kesbangpol Tangsel, Ibu Lista Hurustiati, memberikan arahan agar HIPAKAD Tangsel lebih menitikberatkan pada sektor Pendidikan, Kesehatan, ketahan pangan, sosial dan Lingkungan didalam program – program jangka pendek, menengah, maupun jangka panjangnya.

Beliau mengharapkan agar HIPAKAD dapat bekerjasama dengan Dinas – dinas terkait di Pemerintah Kota Tangerang Selatan maupun menggandeng Kesatuan-kesatuan TNI AD seperti Batalyon Kavaleri 9 SDK, Batalyon Arhanud 1 Serpong, Kodiklat TNI, Puspenerbad Zeni dan Koramil-Koramil di Wilayah kota Tangerang Selatan untuk bekerjasama dalam menjalankan program-programnya.

Banyak contoh yang diberikan oleh pendiri Gerai Lengkong itu, Diantaranya membentuk kelompok binaan wanita tani, anak penghafal Alquran, Bank Sampah, menjadi pendukung penggiat UMKM dan lain-lain

“DPC HIPAKAD Tangerang Selatan akan berupaya melaksanakan program – program yang tepat guna.
Menjadikan HIPAKAD sebagai Ormas yang menjadi teladan adalah impian yang bukan tidak mungkin akan terwujud. Kerja keras dan cerdas adalah harga mati , demi menjadikan HIPAKAD sebagai ormas yang bermanfaat bagi seluruh anggotanya serta masyarakat Tangerang Selatan” kata Bendahara DPC Hipakad Tangsel, Dwiharyatiningsih

Ketika disinggung ada Oknum-oknum yang mengatasnamakan HIPAKAD mendatangi Kecamatan, Wakil Sekretaris DPC Hery Sutanto menyatakan dengan Tegas bahwa HIPAKAD yang resmi dan SAH secara hukum dan administrasi di Tangerang Selatan adalah yang Di ketuai Oleh Saudara Ipan Supanda bukan yang lain.

Berdasarkan SK/SKL yang dikeluarkan oleh KESBANGPOL Tangerang Selatan, Jadi Hipakad yang SAH dan Resmi adalah yang Di Ketuai Oleh Saudara Ipan Supanda.

Apabila ada Oknum yg masih membawa SK/SKL yang sudah dicabut dan dibekukan oleh KESBANGPOL silahkan untuk ditindak karena sudah Melanggar.