Tangerang Selatan – Anggota DPRD memasuki masa reses III tahun 2022/2023. Reses merupakan masa kunjungan anggota DPRD ke daerah pemilihannya untuk menyerap dan menampung aspirasi masyarakat.
Setelah melaksanakan masa reses, anggota DPRD diharapkan membuat laporan tertulis yang berisi himpunan aspirasi masyarakat. Laporan tersebut dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam rapat paripurna.
Para anggota DPRD yang melakukan reses akan mendapatkan dana reses. Dana tersebut digunakan untuk biaya operasional para anggota DPRD untuk menyerap aspirasi masyarakat. Lantas, berapa besaran dana reses?
Begini penjelasan dari anggota DPRD Kota Tangsel Fraksi Golkar Robert Usman, ia mengatakan format pertanggung jawaban reses, kita itu kan memang sesuai dengan agenda setahun 3 kali melakukan reses dan ini untuk yang ke 3 di tahun ini.
Dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat dan menyampaikan informasi-informasi tentang pembangunan Kota Tangsel,” ujar Robert, kepada Tangerangraya.net, ketika di wawancara, ditulis Minggu, (3/12/2023).
Kemudian kata Robert, untuk pertanggung jawabannya kita sudah ada format-format yang disiapkan oleh Sekretaris Dewan (Sekwan) dan itu sudah format baku menyesuaikan dengan pelaporan keuangan dan lain-lain. Termasuk pelaporan standar tentang hasil-hasil reses yang kemudian ini menjadi rujukan dalam rangka melakukan program-program untuk ditahun berikutnya.
Nilai total uang reses untuk setiap anggota DPRD Tangsel?
“Nilai total itu ya kalo gak salah, kalo sekarang kan itu ya resesnya cuman 1 hari. Jadi 1 hari itu cuman sekitar 12 juta kalo gak salah yah. Saya juga gak begitu hafal sekitar 12 jutaan itu udah termasuk konsumsi, termasuk macem-macem sekali pertemuan,” ungkap Robert.
Robert menerangkan dana reses sendiri dibayarkan disetiap kali reses.
itu pun reses dulu setelah itu ada visum, ada apa itu baru dicairkan. Jadi pertemuan itu semuanya kita biayai dulu,” kata Robert.
Berapakah total uang reses DPRD Tangsel dalam setahunnya?
Kalau untuk pertahunnya tinggal di kalikan 3 saja, dengan sekali kita reses biaya kisaran yang tadi saya sampaikan itu 12 juta, tinggal kalikan 3 setiap tahunnya. Karna kita kan setahun 3 kali reses yah,” tutupnya.
Laporan: STW