Tutup Iklan
Olahraga

Kalah Pecat! Shin Tae-Yong Yakin Indonesia Bisa Menang Lawan Taiwan

79
×

Kalah Pecat! Shin Tae-Yong Yakin Indonesia Bisa Menang Lawan Taiwan

Sebarkan artikel ini

BERITA, JAKARTA – Pelatih Shin Tae-yong percaya diri jika Timnas Indonesia lolos ke babak Kualifikasi Piala Asia 2023.  Hal itu di ungkapkan oleh PSSI melalui anggota Komite Eksekutif (Exco), Haruna Soemitro dalam rilis PSSI.

“Pada saat pertemuan PSSI dengan Shin Tae-yong kemarin, ia siap dievaluasi dari pelatih timnas Indonesia bila gagal mengantarkan Skuad Garuda ke kualifikasi Piala Asia 2023,” kata Haruna Soemitro.

Berita Ini Di Sponsorin Oleh :
Scroll Ke Bawah Untuk Lihat Konten

Haruna memberi target kepada Shin Tae-Yong untuk membawa skuat Garuda melaju ke babak Kualifikasi Piala Asia 2023, Andai disingkirkan Taiwan, posisinya sebagai pelatih Timnas akan di evaluasi oleh PSSI.

Untuk bisa melaju ke babak kualifikasi Piala Asia 2023, timnas Indonesia harus bisa melewati hadangan Taiwan di babak play-off pada Oktober 2021 mendatang.

Skuad Garuda akan dua kali melawan Taiwan pada babak play off Kualifikasi Piala Asia 2023 di bulan Oktober mendatang dengan format kandang dan tandang.

Timnas Indonesia harus melalui babak playoff Kualifikasi Piala Asia 2023 karena hanya menempati posisi juru kunci Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Skuad Garuda menjadi satu dari empat tim yang harus menjalani babak playoff. Tiga tim lainnya adalah Taiwan, Kamboja, dan Guam.

Dari hasil drawing yang dilakukan AFC, Timnas Indonesia akhirnya menghadapi Taiwan. Laga ini dijadwalkan berlangsung dua kali pertemuan.

Dimana pada jadwal semula pertemuan pertama berlangsung pada 7 September di Indonesia dan 12 Oktober di Taiwan.

Namun, jadwal leg pertama diundur ke Oktober sesuai kesepakatan antara PSSI dan Federasi Sepak Bola Taiwan (CTFA) berdasarkan situasi pandemi Covid-19 di negara masing-masing.

Rencananya, training camp (TC) Timnas Indonesia untuk menatap laga tersebut bakal dimulai pertengahan September. Saat ini, Shin Tae-yong ingin memberikan kesempatan kepada pemain bertanding dengan klub masing-masing di Liga 1 2021/2022. (ADO | RED)