BeritaDaerah

Keluarga Kandung Anang Hermansyah Di Jember Open Pengobatan Gratis

64
Keluarga Kandung Anang Hermansyah Di Jember Open Pengobatan Gratis

JEMBER, Beritaraya.id – Pengobatan gratis yang digelar dr. Burhansyah di Perumahan jalan Pajajaran H/1 Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember Jawa Timur merupakan impian yang sudah lama dirancang dan di komunikasikan kepada keluarganya. Menjelang purna tugas Direktur RS PTPN di Jember ingin berbagi dengan sesama melalui bidang yang selama ini ditekuni.

“Menjelang masa pensiun saya ini dengan kegiatan sosial kemasyarakatan salah satunya yang saya bisa dilakukan pengobatan gratis, ini merupakan inisiatif saya dengan keluarga cukup lama”, kata abang kandungan vokalis dan musisi Anang Hermansyah. Selasa (02/10/2023) kemarin.

Meskipun dilakukan di dalam satu minggu sekali tiap hari Jum’at dengan penanganan pasien dilakukan sendiri oleh dr. Burhansyah dan pendaftaran calon pasien dilakukan oleh istrinya, animo masyarakat luar biasa terbukti tidak hanya masyarakat sekitar namun luar kecamatan sudah berdatangan.

“Pasien yang meriksa dan menyuntik saya sendiri sebagai komitmen saya, Alhamdulillah karena kita turun sendiri kuota yang dilayani sementara 25 orang”, ucap Burhan kepada media ini diruang kerjanya.

Burhansyah akan mengevaluasi terhadap kegiatan sosial yang dilakukan tiga bulan kedelapan, bila melihat jumlahnya pasien hingga dua kali layanan gratis yang diberikan tidak menutup kemungkinan untuk mengambil tenaga medis. Meskipun nantinya ada tenaga medis yang diambil setiap pasien akan tetap ditangani sendiri.

Kegiatan sosial dr. Burhansyah di dukung adik kandungnya yang merupakan Anggota Komisi X DPR RI periode 2014-2019 (Anang Hermansyah-red) makanya di sosial media itu pihaknya menulisnya “The Hermansyah”, tidak hanya dukungan moril namun juga dukungan obat-obatan.

“Memang kegiatan sosial ini inisiatif pribadi dan keluar, juga di support oleh Anang makanya di Ig ditulis The Hermansyah”, tutur ipar Ashanty.

Burhansyah tidak menepisnya bila kegiatan yang dilakukan telah mengundang kepedulian perhatian orang lain, contohnya baru-baru saja beliau melalui media sosialnya ada yang minta nomor rekening untuk turut berbagi kepedulian.

“Setelah melihat di dari Ig teman-temannya dari Hongkong hatinya bergerak dan mereka mau donasi ke saya, saya bilang mohon maaf belum open donasi”, pungkasnya. (Emon)

Exit mobile version