Tutup Iklan
AdvertorialKota Tangerang Selatan

Peringati Sumpah Pemuda, Pilar Saga Ichsan Berpesan ‘Pemuda’ Jangan Sampai Acuh Dalam Politik

10
×

Peringati Sumpah Pemuda, Pilar Saga Ichsan Berpesan ‘Pemuda’ Jangan Sampai Acuh Dalam Politik

Sebarkan artikel ini
Peringati Sumpah Pemuda, Pilar Saga Ichsan Berpesan ‘Pemuda’ Jangan Sampai Acuh Dalam Politik

TANGERANG SELATAN, Beritaraya.id – Wakil Walikota Tangsel, Pilar Saga Ichsan, meminta pemuda-pemudi Kota Tangsel untuk ikut bersama-sama membangun Kota Tangsel.

Menurut Pilar, momen Hari Sumpah Pemuda diharapkan menjadi titik balik perenungan pemuda untuk membangun bangsa dan daerahnya, seperti halnya yang dilakukan pemuda zaman perjuangan, yang merenung untuk kemerdekaan bangsanya.

Berita Ini Di Sponsorin Oleh :
Scroll Ke Bawah Untuk Lihat Konten

“Diharapkan di momen Hari Sumpah Pemuda, para pemuda dapat berkontribusi untuk pembangunan daerahnya, terus berkarya untuk kemajuan bangsa,” ujar Pilar, Senin, 30 Oktober 2023.

Menurut Pilar, pemuda-pemudi di Kota Tangsel jangan sampai acuh dan tidak memiliki semangat, yang justru hanya akan menyusahkan diri sendiri dan orang lain. Ia kembali meminta di era digitalisasi seperti sekarang ini, justru menjadi kesempatan pemuda untuk berkarya seluas-luasnya.

“Jangan sampai para pemuda ini, mereka tidak mau teredukasi, tidak mau berubah, tidak mau membuat sebuah karya, ya sayang sekali, padahal di Indonesia sekarang ini kan kesempatan itu sangat terbuka luas bagi pemuda, tinggal keaktifan kita saja,” jelasnya.

Pilar menambahkan bahwa sebagai pemuda, ia juga ingin memberi contoh bagi pemuda lainnya, bahwa membangun daerah dapat dilakukan dari bidang apa saja, termasuk ikut kontestasi Pilkada dan menjadi Kepala Daerah.

Menurutnya, diberikannya ruang bagi pemuda untuk memimpin daerah juga harus dimanfaatkan pemuda saat ini.

“Kami diberikan ruang untuk berkarya, bisa ikut di dalam pembangunan,” tandasnya. (***).