Daerah

Sejak PJJ Di Berlakukan, Dinkes Tangsel Sebut Penularan Covid-19 Pada Anak-Anak Menurun

106
Sejak PJJ Di Berlakukan,  Dinkes Tangsel Sebut Penularan Covid-19 Pada Anak-Anak Menurun
BERITARAYA.ID, TANGERANG SELATAN – Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyatakan semenjak Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) diberlakukan, tingkat penularan Covid-19 pada anak-anak menjadi sedikit.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Adhy Purnawan kepada wartawan, Selasa 22 Febuari 2022.

Adhy menjelaskan semenjak PJJ diberlakukan kembali, tingkat penularan virus Covid-19 pada anak-anak menjadi sedikit.

“Ya kalau PJJ sudah diberlakukan selama 2 minggu, otomatis kasus Covid-19 di sekolah sudah tidak ada,” katanya, kepada wartawan, ditulis Selasa, (22/2/2022).

Diberitakan sebelumnya Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) memperpanjang Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) sampai pada tanggal 25 Februari Tahun 2022.

Hal itu tertulis pada Surat Edaran Nomor : 421.6/1321-Disdikbud tentang Pembelajaran Jarak Jauh Kota Tangsel, menanggapi situasi peningkatan kasus penyebaran Virus Covid-19

Surat tersebut di tanda tangani langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangsel Deden Deni.

Dalam surat edaran tersebut terhitung mulai Tanggal 21 sampai dengan 25 Februari Tahun 2022, untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar dengan PJJ. Bahkan satuan pendidikan juga harus melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan PJJ.

Selain itu, satuan pendidikan diharuskan setiap harinya untuk melapor pelaksanaan PJJ ke Dinas Pendidikan Kota Tangsel melalui Google form pada bidang masing-masing.

Lihat Sumber Artikel di Tangerangraya.net

Disclaimer: Artikel ini merupakan dan karya jurnalistik serta kerja sama dengan Tangerangraya.net. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Tangerangraya.net.

Exit mobile version