Raya News Network | TANGERANGRAYA.NET, Tangerang Selatan – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tak segan memberikan tindakan atau penertiban kepada pengembang-pengembang yang mengubah haluan sungai tanpa adanya izin.
Demikian disampaikan oleh Wakil Walikota Tangsel, Pilar Saga Ichsan kepada Tangerangraya.net, ditulis Kamis, (22/9/2022).
Pilar menyampaikan permasalahan banjir di Kota Tangsel pasti ada sebabnya, salah satunya ialah sedimen sampah yang terbawa oleh air yang menyebabkan penyumbatan pada saat hujan menerjang.
“Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Kontruksi (SDABMBK) juga telah melakukan monitoring dan kita sudah tau titik-titik mana saja yang harus diperbaiki, baik itu drainase kecil, normalisasi sungai ataupun folder air, mudah-mudahan presentasi banjir di Kota Tangsel bisa menurun,” paparnya.
Pilar menjelaskan dari permasalahan banjir ada beberapa titik yang menjadi permasalahan besar serta memperhatikan diantaranya adalah Pondok Maharta, Kampung Bulak dan Bukit Pamulang Indah (BPI).
Meski demikian kata pilar, apabila ada suatu tempat yang mengalami kebanjiran ternyata titik tersebut yang biasa mengalami banjir justru terkadang tidak terkena.
“Contohnya di setu dan pondok jagung yang sekarang sedang ada pembenahan saluran, dan kabarnya ada penyumbatan parah di situ, seperti sampah serta lumpur. Pihak kita sudah kordinasi dengan pihak-pihak pengembang yang mempunyai folder air untuk segera di normalisasi,” ungkapnya.
Bahkan Pilar ucapkan tak segan memberikan tindakan kepada pengembang-pengembang yang merubah haluan saluran sungai atau kali tanpa adanya izin dari pemerintah kota.
“Seperti kemarin, saya telah lakukan rapat dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (DSDABMBK) dan Satpol-PP. Saya bilang kalau ada pengembang atau perumahan yang melakukan pengalihan, segera lakukan pembongkaran karena itu sudah menyalahi aturan,” jelasnya.
Sebab itu Pilar menegaskan para pengembang-pengembang yang melakukan hal tersebut harus ditertibkan. Karena banjir salah satu masalah yang penting untuk dihilangkan.
“Seperti kemarin salah satunya PLN dan beberapa provider yang menggangu drainase kita lakukan pembongkaran, apalagi pengembang yang pasti izinnya tidak ada,” tandasnya. (STW | RED)
The post Soal Banjir, Wakil Walikota Tangsel Tak Segan Tindak Pengembang yang Merubah Haluan Saluran Sungai appeared first on Tangerangraya.net.