KEPULAUAN SULA, Berita Raya – Pertandingan Final Bola kaki gawang sedang dalam Turnamen Pemdes Cup II Desa Bajo, Kecamatan Sanana Utara, Kepulauan Sula, Tim Skuad 10000 harus takluk di kandang Danakang FC.
Danakang FC, berhasil meraih medali emas dan Tropi Bergilir setelah mereka berhasil menjadi juara di dalam laga final Turnamen Pemdes Bajo Cup II,
Final antara Squad 10000 dan Danakang FC ini dianggap sebagai partai puncak ideal pertandingan dalam turnamen Pemdes Bajo Cup II mengingat kedua tim ini memang telah difavoritkan sejak awal pertandingan ini.
Kedua tim bertanding dengan sengit sejak puluit pertama dibunyikan oleh wasit. Pada menit ke-15 Danakang FC menjebol gawang Squad 10000 lewat striker Danakang FC Fiki.
Skor 1-0 pun terus bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama.
Di babak kedua, kedua tim saling serang dan di menit ke-30, Squad 10000 berhasil mencetak gol namun wasit menganulir karena telah adanya handsball terlebih dahulu.
Namun hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan tim Squad 10000 tidak bisa mencetak gol di kandang Danakang FC , dan akhirnya skor bertahan 1-0 dan pertandingan dimenangkan oleh Danakang FC..
Penulis : Indonesiaberita.com | RED