Tutup Iklan
Berita

Viral Video Seorang Laki-laki Berompi Hitam dan Pakai Sarung Buang Persembahan Untuk Leluhur

85
×

Viral Video Seorang Laki-laki Berompi Hitam dan Pakai Sarung Buang Persembahan Untuk Leluhur

Sebarkan artikel ini
Viral Video Seorang Laki-laki Berompi Hitam dan Pakai Sarung Buang Persembahan Untuk Leluhur

JAKARTA, BERITARAYA.ID– Viral di jagat dunia maya media sosial (medsos) Twitter beredar 2 (dua) video seorang laki-laki membuang persembahan untuk leluhur.

Dalam video tersebut pria yang membuang persembahan untuk leluhur berperawakan berewok dengan menggunakan kaos abu-abu, rompi warna hitam dengan bendera merah putih kecil di atas kantong sebelah kiri, memakai kupluk dan sarung

Berita Ini Di Sponsorin Oleh :
Scroll Ke Bawah Untuk Lihat Konten

Pengguna akun Sam Setiawan @Setiawab3833 yang menggugah 2 (dua) video tersebut mengatakan kejadian itu terjadi di Sumbersari Lumajang, Jawa Timur.

“Janganlah berlaku sombong dengan tidak menghormati kearifan lokal, adat dan budaya lainnya. Kejadian di Sumbersari, Lumajang,” cuit Sam yang menggugah video pada Sabtu (8/2/2022) beberapa jam yang lalu.

Sam menambahkan masyarakat Sumbersari, Lumajang habis mengadakan acara sedekah desa dan ruwatan.

“Masyarakat Sumbersari, Lumajang habis mengadakan acara sedekah desa dan ruwatan untuk memohon keselamatan dari bencana tapi diperlakukan seperti ini,” tambahnya.

Tak lupa Sam juga mengetag beberapa akun Twitter dalam cuitannya.

“@kangdede78 @yusuf_dumdum @aewin86 @karman_mustamin @habibthink @makLambeTurah. Masyarakat Lumajang masih heterogen. Banyak penganut kepercayaan. Bahkan di Sumbersari Pronojiwo banyak penganut Hindu,” tandasnya.

Di salah satu videonya pria yang membuang persembahan mengatakan bahwa sajen dapat membuat murka Allah sehingga azab turun.

“Mana tadi (sambil bertolak pinggang – red). Ini yang membuat murka Allah ya (menunjuk persembahan yang berada di tanah – red). Jarang sekali disadari bahwa inilah yang justru mengundang murka Allah, hingga Allah menurunkan azabnya. Allah Akbar,” ujar pria yang di dalam video.

Postingan tersebut banyak mendapatkan reaksi dari para nitiizen dengan berbagai macam komentar.

@BuayaEmpang Ini penistaan bukan sih?? Seenaknya ngatain sesat ke keyakinan liyan. Esmosi gw liat kelakuan bani gurun keblinger kayak gini 😤

@investorreceh ya allah ini mirip temanku pas di lawu, segala sajen dibuangin

@rudiatsyah Ini INDONESIA, tanah Ibu Pertiwi dengan sejuta warna. Ente jangan cari” masalah dengan kedok Agama. Cari data dirinya dan orang ini wajib di proses hukum karena bermain dengan SARA.